12 TIPS MENJAGA HAFALAN AL-QUR'AN :
1. Buat siklus khatam dalam 7 harian
2. Baca dalam setiap shalat sunnah
3. Biasakan membaca ketika beraktifitas apapun (duduk, berbaring, berdiri)
4. Seringlah mendengar MP3 Murattal untuk perbandingan
5. Fungsikan bacaan al-Quran sebagai dzikir harian
6. Perbanyaklah mendengar al-Quran melalui forum ta’lim/tasmi’
7. Lakukan tashih secara periodik kepada guru yang kompeten
8. Buatlah/bergabunglah dengan majelis khatmil Quran rutin bulanan
9. Ceklah pada mushaf pada setiapkali lupa atau ragu
10. Biasakan membaca keras, tartil dan berlagu
11. Bagi yang memakai Qur'an Mushaf Utsmani, lakukan muroja'ah hafalan Al-Qur'an 2.5lembar.
12. Untuk bisa lancar menghafal, lakukan dengan metode 2.5 lembar pada setiap juz karena di Al-Qur'an Utsmani ada 10lembar setiap juznya, kecuali pada juz 30 ada 11.5lembar insya Allah.
Semoga bermanfaat.